Monday, September 19, 2016

Tips anak yang susah makan

Permasalahan yang sering dikeluhkan orang tua, terutama para ibu adalah menghadapi anak yang susah makan. Berbagai cara yang ibu lakukan untuk memberikan anak makan supaya ia dapat tumbuh kembang dengan sehat serta manfaat dari kandungan gizi makannya. Permasalahan yang datang dalam hal ini adalah proses makan anak tak selalu berjalan mulus, karena ada beberapa penyebab yang membuat anak susah makan yang biasanya, ini terjadi ketika usianya memasuki 1 tahun ke atas. Masalah tersebut biasanya berupa menolak makanan, tidak suka sayur, hanya mau makan yang itu-itu saja, di sinilah peran ibu yang sangat penting bagi anak agar dalam proses perkembangan tubuhnya berjalan mulus serta dapat makan dengan lahap. Oleh karena itu, pemilihan makanan dan minuman pun untuk anak usia 2 tahun perlu perhatian khusus, apalagi dalam memilih susu untuk anak, hingga ibu pun harus mencari cara untuk mengatasi anak susah makan.
Dan berikut ini sebagai referensi dalam mengatasinya.
1. Jadikan makan sebagai kegiatan yang menyenangkan bagi anak anda.
Menjadikan kegiatan makan pada anak tidak harus selalu dilakukan dengan serius, anda bisa memberikan anak makan dengan pola misalnya makan sambil bermain, jalan-jalan dll. Hindari mengancam, menghukum, atau menakut-nakuti anak agar ia makan lebih banyak. Ini akan membuatnya merasa bahwa saat makan merupakan saat yang tidak menyenangkan dan bisa saja menimbulkan trauma psikologis pada anak.

2. Pola Makan yang teratur
Dengan menjadwalkan waktu makan secara teratur, anak akan terbiasa dengan waktu makannya. Hal ini akan ia rasakan ketika datangnya waktu tidur, mandi dan sebagainya dan akan menjadi sebuah kebiasaan. 

3. Berikan anak cemilan sehat
Apabila anak habis bermain atau misalnya sedang jalan-jalan atau kegiatan yang membuat aktivitasnya semakin banyak. Mungkin akan membuatnya sulit untuk duduk dan menerima makanan serius. Untuk menyiasatinya, berikan ia cemilan sehat dalam porsi kecil namun bervariasi. Misalnya memberikan cemilan bola-bola kentang isi wortel dan daging cincang, sus mini isi fla coklat, donat tabur keju, dan sebagainya yang banyak mengandung gizi.

4. Jangan otoriter dalam mengatasi anak susah makan
Menerapkan pola otoriter atau ibu ingin menang sendiri misalnya, gaya memaksa, mengancam dan menghukum dalam membujuk anak untuk supaya ia makan. Selama waktunya anak makan, hindari dan jauhkan segala gangguan, misalnya televisi dan jauhkan buku atau mainan dari meja makan untuk membuatnya konsentrasi makan dengan serius. 

5. Langkah terakhir dalam mengatasi anak susah makan adalah dengan memberikannya nutrisi lengkap seperti perangsang untuk membuat makannya menjadi lahap efek dari vitamin yang di makannya. Vitamin tersebut bisa anda dapatkan dengan memberikannya susu dancow untuk anak.

No comments:

Post a Comment