digital banking |
Banyak milenial yang udah gak asing lagi dengan rekening Jenius. Ya, tabungan rekening digital banking dari Jenius merupakan produk layanan perbankan dari Bank BTPN (Bank Tabungan Pensiunan Nasional). Jenis tabungan yang satu ini berbentuk digital. Ya, pas banget kan sama perkembangan zaman saat ini yang sudah serba digital.
Bukan cuma beli makan dan belanja aja yang bisa dilakukan pakai smartphone. Kini menabung pun sudah bisa lewat digital yaitu dengan Jenius. Nah, Jenius ini memang ditujukan buat Anda yang gak mau pusing sama birokrasi atau antrian panjang di bank yang sangat menyita waktu. Gak heran kalau layanan perbankan digital banking ini banyak dilirik orang khususnya para milenial yang gak mau ribet sama birokrasi yang terkesan bertele-tele.
Oleh karena itu, Anda tidak perlu tuh bangun lebih pagi atau izin datang telat ke kantor untuk membuka rekening. Dengan aplikasi Jenius, Anda cuma perlu mengunduh aplikasi di smartphone-mu dan bisa langsung daftar. Sama halnya dengan perbankan pada umumnya, menggunakan Jenius Anda juga bisa melakukan aktivitas finansial seperti menabung dan juga mentransfer uang.
Selain itu, Jenius juga bukan e-wallet yang cuma bisa melakukan transaksi aja. Tapi, Anda juga bisa membuka deposito berjangka dan lagi-lagi hanya dilakukan lewat aplikasi. Mudah banget kan? Nah, buat Anda yang ingin membuka rekening tabungan Jenius tapi masih bingung gimana caranya? Langsung ikuti saja langkah-langkahnya di bawah ini :
Unduh aplikasi jenius di smartphone Anda.
Pilih kolom register atau daftar.
Siapkan KTP, karena Anda akan diminta untuk selfie dengan KTP-mu.
Tanda tangan di atas kertas.
Siapkan juga NPWP.
Pilih bahasa yang Anda inginkan (English/Indonesia), klik NEXT
Isi biodata secara lengkap pada kolom-kolom yang disediakan.
Masukkan juga email dan nomor handphone yang aktif.
Jika semua data sudah lengkap, maka klik tombol UPLOAD.
Tunggu beberapa menit dan jangan menyentuh layar selama proses verifikasi. Jika sudah selesai, Anda akan mendapat notifikasi lewat aplikasi.
Kemudian Anda akan diminta untuk memilih waktu dan lokasi yang diinginkan untuk menyerahkan dokumen atau data secara fisik kepada pihak Jenius.
Setelah selesai, maka Anda tinggal menunggu kiriman kartu ATM dan juga buku tabungan ke tempatmu.
Agar proses pendaftaran rekening digital banking dari Jenius Anda berjalan dengan lancar dan cepat, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Salah satunya, pastikan data di KTP harus terbaca jelas.
No comments:
Post a Comment