Wednesday, August 16, 2017

Best University in Indonesia UI

Best University in Indonesia UI
UI merupakan salah satu Best University in Indonesia sebagai PTN tertua di Indonesia. Kampus tersebut sering disebut kampus kuning hal ini disebabkan memang jas almamaternya menggunakan warna kuning yang memiliki arti keagungan atau kejayaan. Memperoleh kesempatan untuk menjadi bagian dari UI bisa menjadi kebanggaan tersendiri. Hal ini disebabkan UI memiliki keunggulan yang tidak dimiliki oleh Universitas lain.

Best University in Indonesia Review
Menempuh pendidikan di Best University in Indonesia UI bisa menjadi kebanggaan tersendiri bagi seseorang. Berikut ini beberapa hal yang memang patut untuk di banggakan dari universitas bergengsi yang satu ini:

Jika dibanding perguruan tinggi lain, Universitas Indonesia memiliki fasilitas yang sangat lengkap. Diantaranya adalah mereka memiliki bis kuning yang akan mengantarkan mahasiswa UI disekita area kampus tanpa harus dipungut biaya. Disamping itu, tersedia pula sepeda kuning yang dapat digunakan oleh mahasiswa.

UI memiliki perpustakaan UI yang paling besar se- Asia Tenggara. Apabila baru pertama kali mengunjungi perpustakaan ini, Anda akan terkejut dengan pemandangan yang memang sangat mencengangkan. Dapat dipastikan, pengunjung yang baru pertama kali dating ke perpustakaan ini akan merasakan nuansa yang tidak berada di tengah perpustakaan, tapi justru akan seperti berada di pusat perbelanjaan atau di mall.

UI memiliki lingkungan yang asri dan juga hijau. Dengan demikian mahasiswa UI dapat belajar sembari menikmati pemandangan yang indah. Bahkan di 2014 UI telah meraih ranking pertama di Green Metric Ranking of World Universities 2014.

Para mahasiswa UI memang sangat terkenal dengan pemikirannya yang kritis sehingga kampus ini sering terkenal sebagai kampus sejuta aktivis.

Sudah banyak alumni UI yang menjadi tokoh – tokoh penting di Indonesia, seperti Sri Mulyani Indrawati, Sumitro Djojohadikusumo, Efendi Gazali, Rizal Ramli, Selo Sumardjan dan masih banyak lagi. Lulusan UI juga telah diakui oleh dunia Internasional, tidak jarang pula lulusan UI yang bekerja di Perusahaan Multi Nasional serta Perusahaan Internasional.

Itulah ulasan mengenai Best University in Indonesia yang dapat kami bagikan. Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda yang memang sedang mencari referensi untuk kuliah di universitas terbaik.

No comments:

Post a Comment