Wednesday, April 29, 2020

Memilih Saldo Mata Uang Asing di Aplikasi Jenius

kurs mata uang
Apakah anda sudah mengenal mengenai aplikasi Jenius yang merupakan inovasi dari bank BTPN? Ataukah anda sudah memiliki aplikasi Jenius ?Apabila anda sudah memiliki akun jenius maka anda perlu melakukan update aplikasi. Mungkin anda tidak menyadari kalau adanya tampilan dashboard pada aplikasi Jenius. Saat ini sudah ada saldo aktif yang menunjukkan kurs mata uang selain rupiah. Memang benar, kalau saat ini anda bisa memiliki mata uang asing di aplikasi Jenius.

Seiring perkembangan teknologi yang sudah semakin canggih maka kini anda bisa memiliki 7 pilihan mata uang asing. Kemudian anda bisa menghubunginya melalui m-Card sehingga proses transaksi anda bisa lebih mudah dan cepat. Kalau sebelumnya anda perlu melakukan konversi rupiah ke mata uang asing. Kini anda bisa secara otomatis melakukan kurs mata uang rupiah ke mata uang asing dengan aplikasi Jenius.

(source:https://assets.jenius.com/assets/2019/08/30113601/Pengaturan-Notifikasi.jpg)

Dengan adanya aplikasi Jenius maka anda bisa melakukan transaksi secara otomatis dengan saldo aktif yang tersimpan. Terlebih bagi anda yang memiliki keinginan untuk melakukan perjalanan ke luar negeri maka anda perlu mempersiapkan mata uang asing negara tujuan. Sehingga dengan menggunakan Jenius anda bisa menyimpan mata uang asing dengan aman dan terpercaya.

Beberapa jenis mata uang asing yang bisa anda miliki ketika menggunakan aplikasi Jenius. Saat ini anda bisa melakukan tukar atau kurs mata uang rupiah ke berbagai mata uang asing seperti USD, SGD, JPY, AUD, GBP, EUR, dan lainnya. Perlu anda ketahui bersama kalau transaksi jual beli mata uang asing ini hanya bisa dilakukan dengan mata uang rupiah. Sehingga tidak bisa dilakukan untuk jual beli antar mata uang asing.

Cara mudah mengaktifkan saldo mata uang asing di Jenius

Bagi anda yang belum mengaktifkan saldo mata uang asing di Jenius maka anda bisa langsung masuk ke menu fitur Card Center pada aplikasi Jenius. Langkahnya cukup mudah anda bisa langsung memilih m-Card dan menekan aktifkan mata uang asing yang sesuai pilihan anda. langkah selanjutnya anda bisa ikuti sesuai arahan.

Pastikan kalau anda sudah mempelajari semua syarat dan ketentuan yang berlaku. Kalau sudah melakukan sesuai petunjuk maka anda bisa langsung mengaktifkan. Ketika sudah mengaktifkan saldo mata uang asing maka langkah selanjutnya anda bisa membeli 10 SGD,10 USD, 1.001 JPY, dan lainnya sebagai setoran awal.

Demikianlah penjelasan mengenai mengaktifkan saldo mata uang asing di aplikasi Jenius. Semoga dengan adanya penjelasan ini bisa membantu anda dalam mengaktifkan saldo mata uang asing di Jenius.

No comments:

Post a Comment